Kotoran Ayam & Sapi Disulap Jadi Tanaman Obat
Salah satu tanaman yang tengah diteliti UNS sebagai tanaman obat. SOLO - Untuk mendapatkan kualitas budidaya tanaman obat, empat mahasiswi dan satu dosen Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo mengembangkan penelitian penguatan kualitas teknologi budidaya tanaman obat. "Kami berempat, ditambah satu dosen, masing-masing Andriyana Setiawati, Rika Despita, Sani Hanifah dan Clara Tantri Pertiwi. Satu dosen adalah Prof Dr. Samanhudi, SP MSi," jelas Andriyana Setiawati, mahasiswa S2 Agronomi Fakultas Pertanian UNS kepada wartawan di Solo, Jawa Tengah, Jumat (22/11/2013). Andriyana mengatakan bahwa kegiatan penelitian dilakukan di area SMP Negeri 1 Eromoko Kabupaten Wonogiri. Sengaja dilakukan di Kabupaten Wonogiri karena daerah Wonogiri banyak pembudidayaan tanaman obat, bahkan terdapat pabrik obat. Pada awal penelitian, kata Andriyana, lebih memfokuskan untuk memperbaiki teknik budidaya tanaman obat dengan menggunakan be...