BIMBINGAN BELAJAR IMADA 2019



Bimbingan Belajar IMADA (BBI) 2018 dilakukan kegiatan untuk mewadahi siswa/I yang ingin ikut ujian masuk perguruan tinggi tetapi tidak mempunyai biaya untuk bimbel dan menjadi wadah anggota untuk mengembangkan dan mengaplikasikan wawasan serta ilmu pengetahuan anggota.

Tujuan dilakasanakan Bimbingan Belajar IMADA (BBI) :
1.  Mewadahi anggota untuk mengembangkan dan mengaplikasikan wawasan serta ilmu pengetahuan anggota untuk kemajuan  pendidikan di Dairi
2.      membekali dan meotivasi siswa siswi untuk masuk perguruan tinggi

Bimbingan Belajar IMADA (BBI) pertama kali dibentuk pada tahun 2009 dan program BBI ini telah terlaksana sebanyak 7 kali. BBI ini merupakan salah satu dari program kerja BPH 2018/2019 dibawah naungan Biro Litbang. BPH IMADA membentuk kepanitian. BBI di tahun ini bertujuan agar BBI dapat lebih besar dibandingkan sebelumnya sekaligus melibatkan anggota dalam berpartisipasi melancarkan BBI.

Adapun kegiatan yang dilaksanakan pada adalah Bimbingan Belajar IMADA (BBI) :
1.      Menerima 2 Siswa/ I dari 25 SMA yang telah direkomendasikan pihak sekolah.
2.      Technical Meeting untuk siswa/i SMA (12April2019) .
3.      Technical Meeting dan Pelatihan Tentor (13 April 2019)
4.      Bimbingan belajar dilaksanakan hari Senin–J umat. (22 April 2019 – 23 Mei 2019)
5.      Acara pemberangkatan SBMPTN Siswa/ i SMA(24 Mei 2019)

Pada saat bimbingan belajar para peserta wajib mengikuti sesuai pada jadwal yang telah di susun oleh panitia. Terlihat antusias para siswa/i BBI dalam belajar dan  mengikuti diskusi dengan tentor BBI. Selain mengikuti bimbingan belajar para siswa/i BBI juga diarahkan untuk mengikuti try out SBMPTN. Dan tak lupa juga mengingatkan mereka pada jadwal UTBK dan memberi motivasi kepadan siswa/i BBI. Selain dari tentor IMADA, Yayasan Dairi Saroha juga hadir untuk memotivasi para siswa/i BBI.




Setelah kurang lebih sebulan mereka mengikuti bimbingan belajar, para siswa/i BBI diberangkatkan untuk melangkah ke SBMPTN. Dalam acara pemeberangkatan ada beberapa rangkaian acara, mulai dari pesan dan kesan para siswa/i BBI, persembahan lagu dari siswa/i BBI, motivasi dari tentor dan anggota IMADA, games membangun semangat dan keakraban, doa pemberangkatan, buka puasa bersama, refleksi, pemberian penghaargaan kepada tentor BBI baik dari komponen IMADA maupun volunteer.








Demikianlah terlaksananya Bimbingan Belajar Imada 2018. Semoga  BBI ini dapat menjadi program tetap dari IMADA yang dapat mewadahi sekaligus membimbing dan memotivasi pelajar SMA dari Dairi yang ingin melanjutkan pendidikan.

Viva Imada !


Postingan populer dari blog ini

Taman Wisata Iman, Sitinjo Dairi

About IMADA

PENERIMAAN ANGGOTA BARU IKATAN MAHASISWA DAIRI 2018